18 Mei 2010

Proses Pembelajaran di Sekolah Dasar???

Salam kepada para pembaca!

Bulan Mei - Juni di sekolah manapun selalu disibukkan dengan kegiatan ujian-ujian. tak terkecuali sekolah dasar. Ketika masa ujian telah datang, saya merenungi tentang proses pembelajaran yang telah berjalan. Muncul pertanyaan "Apakah penilaian melalui ujian yang dilaksanakan sekarang telah mewakili proses pembelajaran yang sudah berlangsung?". "Apakah proses ujian yang sekarang telah mewakili kemampuan belajar yang harus dikuasai anak?". "Apakah model penilaian dan alat penilaian yang ada, telah sesuai dengan standar penilaian pendidikan?"

Semoga ke depan kita dapat membelajarkan anak2 dengan baik sesuai dengan standar nasional pendidikan yang diamanatkan Undang-undang.

Nah, mengingat saat ini saya di pendidikan dasar terutama SD, maka saya mempunyai uneg-uneg tentang pembelajaran di SD dengan semangat berkemajuan gitu....
Jika segala daya dukung sekolah optimal, pembelajaran dapat dilakukan dengan berbagai macam metode (sejauh keterbatasan pengetahuan saya); diantaranya...
  1. Pembelajaran langsung yaitu dengan melibatkan siswa dengan proses pembelajaran dengan media dan sarana asli. misalnya mengajak siswa bertanam biji tumbuhan jika mempelajari materi pertumbuhan dan perkembangbiakan tumbuhan, mengajak siswa belanja di pasar tradisional atau modern untuk materi pasar, dll
  2. Pembelajaran berdasarkan masalah (PBM/PBL) yaitu dengan mengangkat masalah yang terjadi di lingkungan sekolah sebagai salah satu bahan pembelajaran untuk dibahas dan didiskusikan dalam kelas/luar kelas, misalnya berita tentang bencana alam sebagai tema pembahasan, dll
  3. Pembelajaran Berbantuan Komputer (Computer Assisted Learning) atau ICT Integrated Learning yaitu dengan memanfaatkan dan menggunakan media ICT dalam proses pembelajaran, misalnya dengan pembelajaran menggunakan CD/DVD, powerpoint atau berbasis web dan internet. Tentunya untuk melaksanakan metode ini, sekolah sudah memiliki segala perangkat penunjangnya, misalnya CD/DVD player yang terhubung ke LCD atau TV, Komputer atau laptop yang terhubung LCD atau bahkan telah terkoneksi ke internet baik melalui LAN maupun wifi
  4. Pembelajaran dari praktisi yaitu dengan melibatkan orang tua/masyarakat atau dunia usaha untuk membelajarkan bidang yang diampu kepada siswa. Misalnya orang tua yang dokter menjelaskan ilmu kedokteran kepada siswa, dll.
  5. ...
Tentunya metode-metode tersebut dapat diterapkan dengan mengkombinasikan dengan metode yang biasa dilakukan.

Mungkin Pembaca mempunyai saran untuk melengkapi tulisan ini, dipersilakan!!!
Thanks a lot. Thanks too for another suitable web

Bersambung

Program PKP berbasis Zonasi

Peningkatan Kompetensi Pembelajaran Berbasis Zonasi Dalam beberapa bulan terakhir, banyak guru dari SD dan SMP yg mengikuti Peningkatan K...